INFO
  • SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI DESA JOHOGUNUNG
  • Rame Ing Gawe Sepi Ing Pamrih Memayu Hayuning Bawono

PALU DI KETOK RPJMDES 2020-2025 DITETAPKAN

22 Juli 2020 Tim Pemberitaan Berita Lokal Dibaca 527 Kali

JOHOGUNUNG - Suasana musdes penetapan rpjmdes periode 2020-2025 desa johogunung kecamatan pancur berlangsung tertib dan lancar, dari awal pembukaan sampai dilangsungkanya penetapan.

acara tersebut juga dihadiri camat pancur yang diwakili oleh sekretaris kecamatan kastari S.H. yang dalam sambutanya menyampaikan permintaan maaf karena pak camat tidak bisa hadir karena ada acara di desa Tuyuhan, selain dari kecamatan tampak hadir Danramil pancur dan babinkamtimas pancur.

Kepala desa dalam sambutanya menegaskan bahwa Rpjmdes ini merupakan penjabaran dari Visi misinya pada waktu mencalonkan diri sebagai kepala desa pada pilkades 2019 lalu, dan akan berusaha sekuat tenaga untuk merealisasikan semua usulan yang terjaring.

sbelum acara penetapan didahului dengan laporan tim penyusun rpjmdes periode 2020-2025 oleh ketua tim 7 yang juga sekretaris desa johogunung achmadi, dalam laporanya dalam rpjmdes ini tertampung total 322 usulan yang berasal dari seluruh rt dan semua lembaga desa pihaknya akan menampilkan matrik rpjmdes di website desa dan perpustakaan desa sehingga nantinya masyarakat dapat melihat dan melakukan pengawasan terhadap dokumen perencanaan ini.

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun)
Formulir Komentar (Komentar baru terbit setelah disetujui Admin)
CAPTCHA Image
Isikan kode di gambar